AHSP PEMEN PUPR 08/2023 BIDANG SUMBER DAYA AIR
Analisis Harga Satuan Pekerjaan (AHSP) Bidang Sumber Daya Air (SDA) sangat tergantung dari kebutuhan mutu yang disesuaikan dengan spesifikasi teknis pekerjaan, metode kerja, kondisi lokasi pekerjaan dan berbagai aspek lainnya seperti Keselamatan Konstruksi serta dampak lingkungan yang harus dicapai. Spesifikasi teknis kegiatan SDA telah disusun dalam 10 (sepuluh) volume yaitu berdasarkan jenis-jenis bangunan air serta kerangka acuan untuk kegiatan studi.
AHSP SDA ini merupakan acuan untuk menghitung harga satuan pekerjaan (HSP) yang menganalisis biaya upah tenaga kerja dan/atau harga bahan-bahan bangunan ataupun peralatan sebagai koefisien kebutuhan penggunaan tenaga kerja, bahan dan peralatan untuk satu satuan kuantitas pekerjaan. AHSP-SDA telah mempertimbangkan berbagai karakteristik pekerjaan SDA yang umumnya berhubungan dengan air (underwater dan underground), keterbatasan aksesibilitas ke lokasi pekerjaan, waktu pelaksanaan pekerjaan terkait dengan musim ataupun kondisi air di sungai (banjir), di laut (pasang atau surut) serta ketersediaan bahan yang kurang berkualitas dan juga penggunaan jenis material khusus dan/atau bahan aditif/admixture.
AHSP ini sangat terkait dengan Spesifikasi Teknis yang merupakan bagian dari dokumen kontrak pekerjaan yang digunakan sebagai acuan teknis untuk mencapai suatu tingkat mutu pekerjaan tertentu mulai dari proses persiapan, metode pelaksanaan, bahan, peralatan dan pengendalian mutu.
AHSP Sumber Daya Air yang dibahas dalam pedoman ini meliputi:
1) Komponen Dasar Konstruksi
a) Pekerjaan Tanahb) Pekerjaan Pasanganc) Pekerjaan Betond) Pekerjaan Dewateringe) Pekerjaan Pemancangan dan Tiang Bor
f) Pekerjaan Pintu Air dan Peralatan Hidromekanik-elektrik
g) Pekerjaan Lain-lain
2) Bendung
a) Bendung Tetap
b) Bendung Gerak
c) Bangunan Penangkap Sedimen
3) Jaringan Irigasi
a) Saluran Primer dan Sekunder
b) Bangunan Pengukur dan Pengatur
c) Bangunan Pelengkap (Talang, Syphon, Got miring, dan lain-lain.)
4) Pengaman Sungai
a) Perkuatan Tebing Sungaib) Kribc) Tangguld) Bottom Controllere) Check Dam
5) Bendungan dan Embung
a) Bendungan Urugan Tanahb) Bendungan Urugan Batuc) Bendungan CFRDd) Bendungan Betone) Pelimpahf) Intakeg) Pengelakh) Terowongani) Instrumentasij) Embung
6) Pengaman Pantai
a) Tembok Lautb) Revetmenc) Krib Lautd) Tanggul Laute) Pemecah Gelombang
7) Pengendali Muara Sungai
a) Jetib) Pengerukan
8) Infrastruktur Rawa
a) Saluran/Anjir
b) Pelengkap (Intake, Revetmen, dan lain-lain.)
c) Kanal Bloking
9) Infrastruktur Air Tanah dan Air Baku
a) Sumur Air Tanah Dangkal dan Air Tanah Dalamb) Pipa Transmisi/Distribusi Air Baku
10) Pekerjaan Pintu Air dan Peralatan Hidromekanik-elektrik
a) Manual: Pintu angkat; Pintu Sorong Kayu; dan Pintu Sorong Bajab) Mekanis: Pintu Hidromekanik-elektrik
Berikut ini merupakan lampiran pdf Analisa Harga Satuan Pekerja Bidang Sumber Daya Air:
Posting Komentar untuk "AHSP PEMEN PUPR 08/2023 BIDANG SUMBER DAYA AIR"
Posting Komentar